Sepatu Sulam


Di salah satu sudut kota kecil di Pasuruan, Provinsi Jawa Timur tepatnya di kota Bangil yang terkenal dengan ikon “Kota Santri”, terdapat sebuah sentra kerajinan sepatu. Sepatu yang dihasilkan dari sentra kerajinan ini bisa dibilang unik dan lain daripada yang lain. Selain dibuat secara manual oleh tangan-tangan terampil generasi muda yang ada di kota itu, juga memanfaatkan seni kerajinan tangan. Pada awalnya, pengrajin disana memproduksi sepatu memakai aplikasi seni kerajinan tangan bordir dengan model flatshoes.
Beberapa tahun kemudian, pengrajin melakukan inovasi dengan memakai aplikasi seni kerajinan tangan sulam. Seni sulam yang biasanya diaplikasikan pada pakaian wanita, sapu tangan, kerudung dan taplak ini, kini telah mereka tuangkan dalam sebuah sepatu. Pengrajin berpikir dengan inovasi baru ini, pemakainya menjadi tampak semakin cantik dan mewah.
Proses awal pembuatan sepatu sulam ini dimulai dari selembar kain katun atau satin dengan pilihan warna apa saja sesuai permintaan. Kain kemudian digambar mengikuti pola sepatu pada umumnya. Diatas pola sepatu lalu digambar sketsa dengan bentuk bunga dan daun. Dari sketsa itu, pengrajin mulai memainkan tangannya menyulam satu per satu mengikuti sketsa. Untuk sebuah sepatu, pengrajin bisa mengerjakan dalam waktu 1 sampai 2 hari. Pengerjaan sepatu ini membutuhkan ketekunan dan kesabaran pengrajinnya. Setelah disulam, kain lalu dipotong mengikuti pola dan disatukan dengan bagian-bagian yang lain termasuk bagian sol sepatu.
Adalah UKM An-Muhajiba yang beralamat di Jl. Badar Perum Yadika Blok F/16 Kalirejo Bangil (Cp. Anisa 0343 768 4707 / 081 931 552 488), salah satu UKM yang memproduksi sepatu sulam ini. Sederhana namun dapat menampilkan kesan feminim bagi pemakainya, sepatu ini dibandrol dengan harga yang cukup terjangkau yaitu sebesar lima puluh dua ribu lima ratus rupiah saja. Sepatu ini juga sangat ringan sehingga tidak lelah ketika memakainya seharian penuh.

Okay cukup sekian postingan kali ini, terimakasih bagi yang sudah menyempatkan membaca, foto-foto yang dilampirkan disini adalah contoh produk yang ada di kantor kami. Dan bagi yang tinggal di Banjarmasin jangan lupa mampir ke kantor kami di Jl. H Zafri Zam Zam, Teluk Dalam, Banjarmasin Tengah, Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan 70116 (ruko rolling door warna hijau, samping cafe kopi jhoni) 
 
Don't forget to follow our instagram @kpdkalsel and twitter @KPDKalsel
 
See you on the next post.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kerajinan Kerang

Kotak Tisu dari Bambu

Tempat Pensil dari Rotan