Lampu Hias Kupu-kupu

Di jaman yang modern saat ini, ada banyak tawaran yang menggiurkan mengenai lampu. Tidak hanya sekedar dari segi manfaat dan kebutuhan saja, tapi lampu dikemas dalam bentuk yang unik dan cantik, sehingga menambah keindahan rumah. Contohnya adalah lampu hias berikut ini yang terbuat dari perpaduan kayu jati dan kaca, dimana di dalam kaca terdapat kupu-kupu yang diawetkan  sehingga ketika lampu dinyalakan, cahaya akan melewati kupu-kupu tersebut dan mebentuk pantulan cahaya yang semakin indah.

Lampu hias ini merupakan lampu hias yang bukan cuma akan menjadi penerang dalam ruangan akan tetapi akan menjadi hiasan yang akan menjadikan ruangan lebih menarik.

Lampu hias ini merupakan produksi dari UKM Karya Muda yang beralamat di Jl. Untung Suropati 92 Bojonegoro (Cp. Pitoyo / Yanto 0353 770 2549 / 081 332 968 839). Lampu ini dihargai sebesar seratus tiga puluh ribu rupiah.

Okay cukup sekian postingan kali ini, terimakasih bagi yang sudah menyempatkan membaca, semoga bermanfaat. Foto-foto yang dilampirkan disini adalah contoh produk yang ada di kantor kami. Dan bagi kamu yang tinggal di Banjarmasin jangan lupa mampir ke kantor kami di Jl. H Zafri Zam Zam, Teluk Dalam, Banjarmasin Tengah, Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan 70116 (ruko rolling door warna hijau, samping cafe kopi jhoni).

Don't forget to follow our instagram @kpdkalsel and twitter @KPDKalsel
 
See you on the next post 👋👋👋


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kerajinan Kerang

Kotak Tisu dari Bambu

Tempat Pensil dari Rotan